Sumut, Radar-87.com, - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Projo Muda Sumatera Utara (Sumut) menyatakan dukungan penuhnya terhadap langkah Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi dalam menargetkan pembentukan 80 ribu Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih di seluruh Indonesia hingga akhir Juni 2025.
Ketua DPD Projo Muda Sumut Irwansyah Hasibuan menilai, program Kopdes Merah Putih merupakan terobosan strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi rakyat berbasis desa, serta menciptakan kemandirian ekonomi masyarakat dari bawah.
Ia juga menegaskan, pihaknya siap terlibat aktif dalam menyukseskan program tersebut di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota di Sumatera Utara.
“Projo Muda Sumut siap bergerak bersama masyarakat dan pemerintah untuk mempercepat terbentuknya Koperasi Desa Merah Putih. Kami melihat program ini sebagai peluang besar untuk menciptakan lapangan kerja, meningkatkan pendapatan warga desa,” ujar Ketua DPD Projo Muda Sumut, Minggu (13/4/2025).
Ia juga mendorong generasi muda di Sumatera Utara agar ikut ambil bagian dalam gerakan koperasi desa. Menurutnya, keterlibatan anak muda sangat penting karena mereka memiliki energi dan inovasi yang dapat mendorong kemajuan koperasi secara digital dan modern.
“Anak muda harus berada di garis depan dalam pembangunan desa, salah satunya melalui koperasi. Kita harus mulai memanfaatkan potensi digitalisasi koperasi, agar pengelolaan dan pemasarannya bisa lebih luas dan efisien,” tambahnya.
Program Kopdes Merah Putih sendiri merupakan bagian dari agenda strategis Kementerian Koperasi RI untuk menciptakan ekosistem ekonomi desa yang kuat, inklusif, dan berkelanjutan. Menteri Budi Arie Setiadi menargetkan sebanyak 80 ribu koperasi desa terbentuk di seluruh Indonesia hingga pertengahan tahun 2025.
Koperasi desa ini diharapkan menjadi motor penggerak ekonomi lokal, mulai dari sektor pertanian, perikanan, hingga industri kreatif berbasis desa. Pemerintah juga akan memberikan pendampingan dan pelatihan bagi pelaku koperasi agar mampu bersaing dan bertahan dalam era ekonomi digital.
“Dengan adanya dukungan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk organisasi kepemudaan seperti Projo Muda, target pembentukan koperasi ini diharapkan dapat tercapai sesuai rencana dan membawa dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat desa,” pungkas Ketua DPD Projo Muda Sumut Irwansyah Hasibuan.
(Radar-87.com)